Happy 28!




“Selamat pagi anak-anak!” Risa terlihat memasuki kelas.
“Selamat pagi bu guruuuuu......” teriak semua murid.
“Ok, sekarang keluarkan buku Bahasa Indonesianya ya. Tapi sebelum pelajaran dimulai, ibu absen kalian terlebih dahulu.”
“Baik bu.” semua murid menurutinya. Risa pun mulai mengabsen anak-anak didiknya satu-persatu.
“Tok.. tok.. tok..” terdengar suara pintu kelas diketuk. Risa bangkit dari kursinya lalu berjalan menuju ke arah pintu. Setelah pintu terbuka, ia melihat seorang anak laki-laki berambut ikal sedang berdiri di luar sambil mengendong tas berwarna merah.
“Maaf, adik siapa ya?” tanya Risa.
“Mmmm.... Namaku Riza. Aku murid pindahan dari Jakarta.” jelas si anak tadi.
“Oh mungkin dia anak baru yang diceritakan kepala sekolah tadi pagi.” batin Risa.
Dengan tutur kata yang lembut, Risa mengajak anak itu masuk ke dalam kelas dan mempersilahkan ia memperkenalkan diri pada teman-teman barunya.
“Anak-anak, ibu punya teman baru untuk kalian.”
“Horeeeeee....” semua murid terlihat bergembira.
“Riza, ayo perkenalkan dirimu.” ajak Risa.
“Hai teman-teman! Namaku Riza Herdiansyah. Umurku sekarang 10 tahun. Aku pindahan dari Jakarta. Senang bertemu dengan kalian.” sapa Riza sedikit malu-malu.
“Riza Herdiansyah ya?! Wait. Sepertinya nama itu gak asing di telingaku?” Risa terlihat memikirkan sesuatu. Otaknya mencoba membuka kembali memori yang telah lama berlalu.
***
“Sepertinya kalian berdua memang pasangan yang cocok.” Airin kembali menggoda.
Lagi-lagi ucapan itu menyudutkan Risa. Entahlah, semenjak ia dan Riza memenangkan kontes MoKa (Mojang Jajaka) beberapa waktu lalu, semua perhatian warga satu sekolah langsung tertuju pada mereka. Risa dan Riza dianggap sebagai pasangan yang paling serasi. Bahkan ada salah satu guru yang memanggil mereka dengan sebutan ‘Romeo-Julietnya SMA 3’. Kalau Riza tidak masuk, guru itu akan bertanya langsung pada Risa perihal absennya Riza, begitu pun sebaliknya. Terlebih lagi, absen mereka saling berdempetan, jadi gampang diingat. Seperti ini :
16
Naufal Fadillah
17
Risa Iqlima Fairuz
18
Riza Ahmad Mutaqqin
19
Ulfah Khoirunnisa
20
Umar Ar-Rasyid

(Namanya juga akal-akalan penulis, jadi sah-sah aja.Wkwkwk)
“Ikutan gabung dong, ada gosip baru lho?!” Siska menyela pembicaraan Risa dengan Airin.
(Jehhhh... Ini anak hobinya ngegosiiiiiiiiiip mulu. Sekali-kali doyannya sama pelajaran kek?!! *Harap untuk tidak ditiru, BERBAHAYA*)
“Tadi pas pulang dari ruang Wakasek, aku baca-baca dulu mading di depan kelas XII IPS-3. Tau gak Ris? Ternyata Riza jago juga bikin puisi! Disitu terpampang karyanya yang berjudul ‘Kurahap Kamulah Bidadari Surgaku’. Nah usut punya usut nih, kata Denis, Riza buat puisi itu khusus buat kamu” telunjuk Siska mengarah pada diri Risa. Risa hanya tersenyum simpul mendengar penjelasan konyol sahabatnya itu.
“Kok cuman senyum doang? Kamu gak bahagia mendengar kabar baik yang aku ceritakan barusan?” Siska mulai bingung.
“Yaa habis mau gimana lagi? Apa yang dikatakan Denis itu belum tentu benar. Lagian kamu mau-maunya percaya sama si Datuk Maringgih. Udah tau dia orangnya nguaaaco.”
(Kami memanggil Denis dengan sebutan Datuk Maringgih karena ia adalah anak orang paling kaya di kelas. Ayahnya seorang manager dan ibunya adalah seorang dokter ahli. Kalau kita gak punya uang jajan, gak usah khawatir! Kan ada Denis! (begitulah kira-kira :v). Syaratnya gampang kok. Tinggal gombalin dia aja, contohnya seperti ini : “Kok loe makin hari keliatan makin ganteng ya Den? Gaya rambut loe juga up to date banget. ”. Percaya deh! Tanpa diminta pun ia akan dengan mudahnya memberi kita uang. Hehehe.. Modussssss!!!)
***
Riza Ahmad Mutaqqin. Ia adalah satu-satunya pria yang berbeda diantara semua pria yang pernah kukenal. Meskipun ia berwajah tampan, ia tidak pernah segan untuk sekedar berjualan nasi kuning buatan ibunya dan menjajakannya ke setiap kelas. Sering kudengar banyak adik-adik kelas khususnya anak perempuan yang terpesona dengan keramahan dan ketampanan Riza. Bahkan salah satu diantara mereka menamai Riza dengan sebutan ‘Pangeran Tampan Penjual Nasi Kuning’. Risa tertawa kecil mengingat kembali semua itu.
“Kok ibu malah ketawa sih??” Kevin, sang ketua kelas bertanya.
“Ya ampuuun!. Dari tadi ternyata aku hanya melamun” gumam Risa.
“Oh iya. Senang bertemu denganmu juga Riza. Mulai sekarang kalian semua berteman. Kamu boleh duduk di sebelahnya Farel.”
“Terima kasih bu.” sahut Riza.
Usai jam pelajaran berakhir Risa bergegas pulang menuju rumah. Sebelum sempat membuka pintu, tangannya meraih sebuah kartu undangan pernikahan yang tergeletak begitu saja di atas meja teras rumah. Ia lalu membuka dan membaca isi undangan itu.
“Hmmm... Denis udah mau nikah?” Alis Risa sebelah kanan sedikit terangkat.
***
Tepatnya di hari Sabtu, Risa pergi memenuhi undangan temannya itu. Tak lupa ia juga  sudah mempersiapkan sebuah kado yang dibungkus kertas berwarna coklat. Nanti kalau lupa dibawa, jangan-jangan Denis bisa nangis darah. Hahhah (gak juga sih, dia kan orang kaya -_-)
Akad nikah berlangsung dengan khidmat. Kedua pasang pengantin terlihat begitu bahagia.
“Cieeee... Selamat ya Denis. Ngomong-ngomong istrimu ini orang mana?”
“Hehehe.. Makasih Ris. Dia asli Sumatera, tepatnya dari kota Padang.”
 “Wah cocok dong! Akhirnya Datuk Maringgih menikah juga dengan Siti Nurbaya. Hehe”
Denis mengernyit, maklum dia itu lolanya agak berabad-abad. Ckckck
“Ris, kapan mau nyusul?” Denis bertanya.
Risa tediam. Ia tahu  Denis berkata benar.
“Nanti, kalau udah waktunya aku pasti nikah kok. Hehe.” Risa berusaha tersenyum walau agak sedikit tersinggung.
“Ya deh, aku tunggu undangannya ya. Eh,.. Hello bro! Kemana aja loe?” Denis terdengar berbicara dengan seseorang. Namun Risa malas untuk menoleh. Ia masih terpaku memikirkan pertanyaan Denis barusan.
“Alhamdulillah baik Den. Semoga menjadi keluarga yang sakinah, mawwadah, warohmah ya.”
Tiba-tiba Denis menarik tangan Risa yang mulai beranjak meninggalkan pelaminan.
Brukkkkkk!!!!!
Bahu Risa terasa menyentuh seseorang. Dalam hitungan detik mereka saling berpandangan.
“Tuh kan cocok! Sama-sama warna biru. Kode alam nih?!” sahut Denis.
Tanpa diduga, pria yang berbicara pada Denis tadi adalah Riza.
“Memangnya mereka siapa bang?” tanya si pengantin wanita kepada Denis.
“Romeo-Julietnya SMA 3. Hehe.. Udah deh kalian emang berjodoh kayaknya! Nama hampir sama. Yang laki-laki namanya Riza, yang perempuan namanya Risa. Riza orangnya tampan, shaleh, dan pekerja keras. Risa orangnya cantik, shalehah juga pinter. Kurang apa lagi coba?”
“Hehe.. udah ya bercandanya Den.” Risa mulai terlihat risih dengan semua pujian Denis yang ditujukan kepadanya. Ia pun bergegas meninggalkan pelaminan dan berbaur dengan para tamu undangan.
Di keramaian pesta, Risa termenung dan bertanya pada dirinya sendiri. Kenapa ia belum menikah sampai saat ini? Padahal teman-teman perempuan yang sekelas dengannya semuanya sudah bersuami, bahkan sudah memiliki anak. Termasuk kedua sahabatnya, Siska dan Airin. Tinggal dia seorang saja yang belum menikah. Sebenarnya sudah ada beberapa pria yang melamarnya, namun Risa selalu menolak. Bukannya Risa terlalu pemilih, tapi ia merasa masih belum ada yang cocok dengannya. Itu saja.
 ***
Jreng jreng. Sekarang tanggal 24. Bulan Februari akan segera berakhir. Risa lalu membuka agenda dalam notebooknya.
MARET 2013
No
Tanggal
Catatan
1
3
Bayar Listrik
2
9
Seminar
3
13
Keponakan ultah
4
15
Silaturahmi ke rumah kepala sekolah yang dulu (Dra. Hj. Iis Rodiah S.Pd)
5
17
Outbond
6
22
MENIKAH ^_^
7


8


9


10



Seketika senyumnya mulai memudar. Tak terasa air mata ini membasahi pelupuk mata. Ya, ini memang impian Risa. Ia ingin sekali menikah di hari ulang tahunnya yang sekarang. Dengan segenap keikhlasan hati, ia lalu mencoret rencananya di tanggal 22.
Kring... kring.... Terdengar suara ponsel berbunyi. Ternyata Airin menelepon.
“Assalamualaikum Rin, ada apa?”.
“Waalaikumussalam Ris. Gini, lusa katanya mau ada reuni jam 10.00 di lesehan pak Mahmud. Letaknya di belakang sekolah kita dulu, yaa sekitar 100 m ke arah utara. Yang deket taman bunga itu lho.”
“Oh iya iya, aku tahu. Kebetulan tiap hari Selasa aku libur. Insyaallah aku kesana.”
“Siiip deh. Ris.... kamu gak apa-apa kan?”
“Emangnya kenapa?”
“Suaramu itu lho. Kayak yang udah nangis.”
“Oh ini. Aku kepedesan Rin. Habis makan seblak. Maklum cabe rawitnya kebanyakan, jadi nangis kayak gini deh. Hehe.” (Risa terpaksa berbohong)
“Bener???”
“Iya Airin sayang. Hih, bawel!”
“Hehehe  Iya, iya. Jangan marah dong bu guru. Airin kan jadi takut, wkwk. Eh udah dulu ya, aku mau jalan-jalan dulu sama anakku. Dadah Risa! Assalamualaikum.”
“Iya. Waalaikumussalam.”
***
Tiiiiiiiiiiiitttttt. Terdengar bunyi klakson dari luar.
“Risa ayo berangkat?” tanpa rencana terlebih dahulu, Siska menjemputnya ke rumah.
“Eh Siska, subhanallah. Apa kabar? Pangling aku lihatnya. Suami dan anakmu baik-baik saja kan?”
“Alhamdulilah aku dan keluargaku baik Ris. Pangling apanya? Perasaan aku yang malah tambah minder kalau dekat kamu. Kamu kelihatan makin cantik aja Ris. Huh, sebel.”
“Wkwkwk. Ada-ada aja. Tunggu sebentar ya.”
Setelah sampai di lesehan pak Mahmud, Airin yang sedari tadi menunggu, memanggil Risa dan Siska untuk duduk bersamanya. Semua terlihat berbincang-bincang satu sama lain.
“Ris mana calonmu? Kok kamu belum juga nikah sih? Gue aja udah nikah sama pengusaha kaya.” sindir Bela.
“Alhamdulillah Bel. Aku turut bahagia mendengarnya.” Risa berusaha tersenyum.
“Jelaslah, gue kan orangnya walaupun cantik tapi gak so’ kayak loe. Terlalu pemilih! Mentang-mentang cantik. Ingat lho jangan keseringan nolak lamaran orang. Nanti jadi perawan tua. Bentar lagi kan usiamu udah mau 28 tahun!”
Kata-kata Bela barusan sungguh menyayat hati Risa. Mata indahnya mulai berkaca-kaca.
“Kamu itu keterlaluan banget ya Bel! Perasaan dari dulu kerjaanmu cuman bikin Risa sedih aja. Mau kamu itu apa sih??!” Airin naik pitam melihat sahabatnya terus disakiti oleh Bela.
“Emang bener. Dia itu kebanyakan gaya!” Bela terus melawan.
“Sudah hentikan! Tak sepantasnya kamu berbicara seperti itu, Bela. Aku begitu mengenal Risa. Ia tidak seperti apa yang kamu katakan.” Riza akhirnya ikut membela Risa.
“Halah, bohong! Terus kenapa dia gak nikah sampai sekarang? Ayo jawab?!!”
“Karena......................” dalam beberapa saat Riza berhenti berbicara. Ia menghela nafas panjang, kemudian melanjutkan kata-katanya.
“Karena aku belum melamarnya. Ia sebenarnya adalah calon istriku!”
Semua orang yang menghadiri reuni itu kaget mendengar perkataan Riza. Namun Risa malah pergi meninggalkan mereka menuju ke arah taman. Ia malu. Air matanya terus saja mengalir. Riza lalu menyusulnya.
Risa yang menyadari kehadiran Riza di belakangnya berkata :
“Aku tahu kamu itu orangnya baik Za. Kamu tidak pernah rela membiarkan temanmu terluka. Tapi kali ini beda!! Bagiku semua itu hanya akan menambah luka. Kamu tidak usah berakting di hadapan mereka hanya demi aku, Za. Sungguh, aku tidak apa-apa.”
Riza paham betul perasaan Risa saat itu, ia lalu berkata :
“Risa, dengarlah. Aku tidak main-main. Ucapanku tadi begitu sakral, bernilai ibadah sekaligus janji di hadapan Allah. Aku tidak mungkin mengingkarinya. Aku mencintaimu Risa.”
Risa tersentak, ia masih tidak percaya dengan ucapan Riza barusan.
“Sebenarnya aku mengagumimu sejak dulu. Tapi aku takut kamu tidak memiliki perasaan yang sama sepertiku. Soal kejadian tadi, entah kenapa aku seakan-akan punya kekuatan lebih untuk mengutarakannya langsung di hadapanmu dan yang lainnya. Kalau aku salah, maafkan aku.” Riza berjalan menjauhi Risa, ia berniat membiarkan Risa sendiri dulu.
“Rencana Allah itu memang indah ya. :’)” suara Risa mulai terdengar meski tak begitu jelas usai menangis tadi. Riza menghentikan langkah selanjutnya. Ia menoleh kembali ke arah Risa, memastikan semuanya baik-baik saja.
“Maksudmu?” tanya Riza.
“Iya, kita punya perasaan yang sama. Aku juga mencintaimu, Za.” Risa tersenyum.
“Benarkah?”
“Mana mungkin aku menolak orang yang selalu hadir dalam mimpiku meski aku sama sekali tidak memikirkannya. Orang yang selalu membuatku tertawa walau wujudnya tidak membersamaiku.?”
***
Hari bahagia itu tiba, tepatnya di tanggal 22 Maret. Catatan yang dulu sebatas angan-angan kini telah berubah menjadi kenyataan. Seusai ijab qabul, Riza menyanyikan sebuah lagu untuk Risa.
Aku bersyukur kau disini kasih
Di kalbuku mengiringi
Dan padamu ingin kusampaikan...
Kau cahaya hati
Dulu kupalingkan diri dari cinta
Hingga kau hadir ubah segalanya
Hooo..Inilah janjiku kepadamu...
Sepanjang hidup, bersamamu
Kesetiaanku tulus untukmu
Hingga akhir waktu kaulah cintaku, cintaku...
Sepanjang hidup seiring waktu
Aku bersyukur atas hadirmu
Kini dan slamanya.. Aku milikmu..
Yakini hatiku...
Kau anugerah Sang Maha Rahim
Semoga Allah berkahi kita
Kekasih penguat jiwaku, berdoa kau dan aku di Jannah
Temukan kekuatanku di sisimu
Kau hadir sempurnakan sluruh hidupku
Hooo.. inilah janjiku kepadamu
Bersamamu kusadari inilah cinta
Tiada ragu dengarkanlah kidung cintaku yang abadi
(Maher Zain Sepanjang Hidup)
Risa berlinang air mata haru. Baginya ini adalah kado terindah yang selama ini ia dapatkan. Menikah tepat di usianya yang ke-28 tahun.
Riza yang kini resmi menjadi suaminya bertanya : “Ada apa dengamu, wahai bidadariku?”
“Engga mas. Aku begini karena aku terlalu bahagia. Allah begitu baik kepadaku. Ia menghadiahkan engkau untuk menjadi pendamping hidupku.”
Riza tersenyum. “Semoga aku dapat menjadi imam yang baik bagimu dan anak-anak kita nanti.” Riza mengecup kening istrinya dengan mesra.
“Aamiin, allohumma aamiin.”

*the end*

0 Response to "Happy 28!"

Post a Comment